Friday, January 1, 2016

Indahnya Sunrise dan Sunset di Kebun Buah Mangunan

Lokasi Kebuh Buah Mangunan berada di pegunungan yang berada di Dlingo, Imogiri, Bantul, Yogyakarta. Jika Anda berada di pusat Kota Jogja dan ingin berkunjung ke Kebun Buah Mangunan Imogiri ini, membutuhkan waktu kurang lebih 1.5 jam. Ada dua alternatif jalan menuju ke Kebun Buah Mangunan, yang pertama dari Gunungkidul dan yang kedua dari Imogiri. Jalan yang sering digunakan oleh para pelancong adalah jalan dari Imogiri.

Indahnya Sunrise Hingga Sunset di Kebun Buah Mangunan
Indahnya alam dunia ini di Kebun Buah Mangunan Imogiri | sumber: dolandolan.info

Seperti namanya yaitu Kebun Buah, maka di Mangunan ini akan banyak ditemui bibit hingga pohon buah-buahan yang dibudidayakan. Buah-buahan yang ditanam dan dibudidayakan di kebun buah ini ada beberapa diantaranya:
  1. Durian
  2. Rambutan
  3. Mangga
  4. Jeruk dan aneka tanaman buah-buahan lainnya.
Untuk bisa menikmati buah-buahan di kebun buah Mangunan ini sebaiknya datang pada musim buah-buahan tersebut. Anda dapat memetik langsung buahnya atau membelinya di tempat yang disediakan. Selain buah, Anda juga dapat membawa pulang bibit pohon buah-buahan dengan membelinya.

Perjalanan menuju Kebun Buah Mangunan


Seperti yang telah dituliskan di atas, perjalanan dari pusat Kota Jogja ke Kebun Buah Mangunan memakan waktu kurang lebih 1.5 Jam. Anda akan melewati dua keadaan jalan, yang pertama jalan dari Pusat Kota Jogja menuju Imogiri. Di sini Anda akan melewati jalan yang datar namun ramai akan pengguna jalan. Sesampainya di Imogiri dan menuju Mangunan, jalan terasa sepi namun akan berganti ke medan yang cukup menguras keahlian Anda dalam mengemudi. Pasalnya jalan menuju Mangunan adalah pegunungan yang tentu saja naik turun dan berkelok-kelok.

Jalanan menuju lokasi Kebun Buah Mangunan yang beraspal dan minim lubang kadang menggoda pengendara kendaraan roda dua untuk memacu kendaraan. Jika Anda belum pernah ke Kebun Buah Mangunan, harap berhati-hati dan selalu utamakan keselamatan. Salin itu, perhatikan kesiapan kendaraan Anda untuk menuju ke Kebun Buah Mangunan, pastikan kendaraan Anda siap untuk dibawa ke jalan yang bermedankan naik turun ini.
Sepanjang jalan Imogiri ke Kebun Buah Mangunan tidak ada penerangan jalan. Jika Anda berkendara pada malam hari, pastikan lampu kendaraan Anda tidak mengalami kerusakan

Terlepas dari jalan dan perjalanan ke Kebun Buah Mangunan di atas, Kebun Buah Mangunan mempunyai panorama yang indah dan siap untuk dijadikan berbagai kegiatan. Ada apa saja yang bisa dilakukan di Kebun Buah Mangunan? Berikut ulasannya.

Apa saja yang bisa dilakukan di Kebun Buah Mangunan?

1.  Outbound, Piknik atau Berlibur
Outbound, piknik atau berlibur ke Jogja jangan lupa untuk mampir di Kebun Buah Mangunan Imogiri Jogja
Outbound di Kebun Buah Mangunan | sumber: intang-edelweiss.blogspot.com
Jika Anda bekerja di sebuah instansi atau mempunyai keinginan untuk melakukan outbound, Kebun Buah Mangunan layak Anda jadikan pertimbangan. Pasalnya tempat wisata ini mempunyai banyak area dan fasilitas yang siap Anda jadikan kegiatan outbound. Selain kegiatan outbound, Kebun Buah Mangunan dapat Anda jadikan tempat untuk piknik bersama keluarga atau pun teman-teman. Jangan khawatir soal tempat. Anda bebas memilih tempat untuk menggelar tikar piknik.

2.  Berkemah di Kebun Buah Mangunan
Berkemah di kebun buah mangunan imogiri
Melakukan kemah pramuka sekolah di Kebun Buah Mangunan | sumber: alazhar-yogyakarta.com 
Selain outbound dan piknik, tempat ini bisa Anda jadikan untuk berkemah. Baik berkemah partai besar seperti acara kemah pramuka sekolah atau pun kemah kecil-kecilan bersama teman atau keluarga Anda.

3.  Study tour tanaman
Study tour ke kebun buah Mangunan Imogiri
Study tour ke Kebun Buah Mangunan | sumber: sekolahalamjogja.com

Tidak jarang Kebun Buah Mangunan di Imogiri ini dijadikan study tour atau kunjungan para pelajar. Pasalnya kebun buah ini juga dijadikan tempat pembudidayaan tanaman buah-buahan. Jika Anda ingin melakukan study tour, tidak ada salahnya untuk membawa anak didik Anda ke kebun buah Mangunan di Jogja ini.

Apa saja yang didapat di Kebun Buah Mangunan?

1.  Pemandangan
Pemandangan yang indah di kota Jogja yaitu di Kebun Buah Mangunan Imogiri
Panorama pemandangan yang indah di Kebun Buah Mangunan | sumber: papabackpacker.wordpress.com
Kebun yang berada di pegunungan ini tentunya mempunyai pemandangan yang sudah tidak diragukan lagi untuk dinikmati. Hamparan gunung-gunung yang hijau siap memanjakan pandangan Anda. Nikmati pemandangan di Kebun Buah Mangunan bersama teman atau pasangan tentunya akan lebih mengasyikkan.

2.  Sunrise
Bangun pagi, semangat pagi dan menikmati matahari terbit dari Gardu Pandang Kebun Buah Mangunan Imogiri
Menyaksikan matahari terbit di Kebun Buah Mangunan | sumber: twitter.com/macheko

Dengan masih banyaknya pepohonan dan berada di pegunungan, Kebun Buah Mangunan pastinya mempunyai udara yang segar dan alam yang masih asri. Jika Anda bermalam di Kebun Buah Mangunan dengan berkemah, sebaiknya jangan lewatkan untuk menyaksikan terbitnya sang mentari di ufuk timur pada pagi harinya.

3.  Sunset
Indahnya sunset atau senja di kebun buah mangunan imogiri
Menikmati matahari terbenam dari gardu pandang kebun buah Mangunan | sumber: pesona-alamku.blogspot.com

Karena lokasi kebun buah Mangunan ini berada di pegunungan, Anda dapat menikmati dan mengabadikan matahari terbenam atau sunset. Tempat yang tepat untuk menikmati senja di kebun buah Mangunan adalah di area Gardu Pandang. Tempat yang tidak kalah menariknya dari tempat-tempat di Jogja untuk menikmati senja seperti Bukit Paralayang Parangndog dan Bukit Bintang ini akan memberikan pengalaman tersendiri.

Peta Menuju Kebun Buah Mangunan

Untuk mempermudah dan mempercepat perjalanan munuju Kebun Buah Mangunan di Imogiri, berikut kami berikan rute atau peta menuju kebun buah Mangunan dari Nol Kilometer Yogyakarta.

Masukkan email untuk berlangganan artikel LookJogja secara gratis:

Delivered by FeedBurner